Ada seorang vampir bernama Terakomari Gandesblood yang hikikomori selama tiga tahun. Tiba-tiba, dia terbangun dan diangkat sebagai seorang Komandan dalam Angkatan Darat Kekaisaran Mulnite. Masalahnya, unit barunya penuh dengan anggota kasar yang sering pembuat masalah. Komari memiliki garis keturunan vampir yang kuat, tetapi dia menolak untuk minum darah dan tak punya keterampilan sihir yang baik. Dia harus bergantung pada bantuan pelayannya, Vill, yang juga memiliki perasaan terhadapnya. Dengan berbsgai kesulitan yang dihadapinya, apakah bantuan dari pelayan setianya bernama Vill, bisa membantu si penyendiri ini? Ataukah Komari akan menyesali hari ketika dia meninggalkan kamarnya?